::..Instalasi Mikrotik (router/bandwidth/wireless). Instalasi jaringan internet, LAN, mikrotik, router, hotspot dan voucher hotspot serta maintenance warnet. email:sila.sazali@gmail.com.::

Happy New Year, 1430 H and 2009 M

Tak terasa, ternyata kita udah di penghujung tahun ini. Tahun 1429 H dan 2009 M. Dua tahun ini hanya berbeda perhitungan dari pergerakan bulan dan matahari. Rasanya, aku baru kemarin menulis di akhir tahun 2007, eh ternyata sekarang aku sudah menulis kebiasaanku di tahun lalu, tapi di ujung tahun yang berbeda, tahun 2008. Aku merasa akhir tahun adalah refleksi yang paling pas untuk mengkoreksi selama satu tahun yang kita lakukan.

Sebuah perubahan datang di akhir tahun? Tidak. Perubahan hanya akan datang perlahan seiring dengan kekuatan hati dan tindakan kita yang perlahan berubah dari kebiasaan. Namun, sekali lagi, akhir tahun adalah masa yang pas melihat balik aktivitas kita selama satu tahun.

Saya selalu tertarik menulis blog di akhir tahun. Entah karena kebetulan aku lagi ingin menulis, entah karena faktor apa. Yang jelas, tahun 2008 ini, banyak sekali yang menjadi catatan perjalanan kehidupanku. Semua yang kulalui dalam setiap item agenda besarku, seolah-olah memiliki kesan yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Semoga, semua memori yang tersimpan di tahun 2008 menjadi catatan untuk koreksi tahun depan yang lebih baik. Aku coba meyakinkan, bahwa tahun depan menjadi masa yang lebih baik dari pada tahun ini. Selamat tahun baru, para pembaca blogku...!!

Read More......

Dua Dekade IK, Malam Penuh Keakraban

Dua dekade Ilmu Kelautan Unri, bukanlah usia yang muda. Selama dua puluh tahun, IK Unri telah mencetak sarjana-sarjana terbaik di bidang Ilmu Kelautan. Memperingati dua puluh tahun IK inilah, alumni IK, mulai angkatan pertama ('88) sampai angkatan terakhir ('04) hadir di perhelatan ini. Bukan itu saja, acara ini juga ditambah dengan syukuran karena IK berhasil mendapat akreditasi A dari dikti.


Sebagai ajang silaturrahmi para alumni, acara ini juga ajang berkumpulnya dosen IK dan keluarga alumni. Aku sendiri, yang dalam acara in merupakan seksi acara dan kebagian tugas sebagai notulen, merasakan sebuah nuansa dan keakraban yang sangat dalam di acara ini. Bertempat di Hotel Ibis,Pekanbaru, pada tanggal 20 Doesember 2008. Pada sabtu (20 Desemberc2008) siang, sekitar pukul 14.00 WIB, acara dimulai. Dipandu moderator bang Icam, acara diskusi napak tilas IK berlangsung dengan nara sumber dosen/sesepuh IK, Prof. Rasul Hamidy, Kajur IK, Dr. Sofyan Husein Srg, dan beberapa alumni IK lainnya. Hadir dalam kesempatan tersebut yakni Dkan Faperika dan jajaran, serta seluruh dosen IK. Diskusi hangat tentang menjawab tantangan IK ke depan berlangsung hingga pukul 16.30 WIB. Setelah diskusi, coffe break, acara dilanjutkan dengan sidang, yakni sidang pembentukan pengurus Ikatan Keluarga Alumni IK (IKAL-IK). Terpilih dalam sidang itu Deddy Adrian Kusuma (IK '90) sebagai ketua IKAL-IK setelah mengalahkan Sri Maryati.

Menjelang malam, berbagai persiapan dilakukan, termasuk gladi resik tari sambutan, dan kabaret.

Acara malam dipandu oleh Panji dan Firdaus (presenter kocak jebolan IK Idol) yang super heboh. Setelah beberapa selingan oleh dua presenter tersebut, acara dimulai dengan pembacaan ayat Suci Alquran, dan doa. Acara tari persembahan dibawakan oleh mahasiswa IK 07 dan 08, lalu dilanjutkan dengan sambutan oleh Kajur IK, Dr. Sofyan Hussein Srg. Acara selanjutnya adalah pembacaan SK nama-nama pengurus Ikatan Keluarga Alumni IK (IKAL-IK) oleh Sekjur Ibu Ir. Irvina Nurachmi, MSc.

Pelantikan dilakukan oleh rektor Unri, Prof. Dr. Ashaluddin Jhalil, sekaligus sambutan. Dalam sambutannya, rektor mengatakan bahwa sudah saatnya alumni yang terbentuk memberikan peran serta yang kontributif dan menjadi citra almamater yang baik.

Setelah pemotongan tumpeng Ultah, Rektor meninggalkan acara. Acara dilanujutkan dengan hiburan, dan semakin meriah dengan nyanyian beberapa dosen, yakni Dr. Rifardi dan Dr. Joko Samiaji.

Acara yang ditunggu-tunggu datanga juga, yakni kabaret. Stori-nya mengisahkan kelahiran bayi mungil bernama Ilmu Kelautan. Liku-liku kehidupan dan problematika dari Ilmu Kelautan disajikan dengan sangat lucu dan kocak, mengundang gelak-tawa para hadirin.

Bagi alumni, dan temen-temen yang tidak hadir, rasanya anda melewatkan sesuatu yang sangat sakral pada malam itu... (He..he..kayak ospek di kampus Dumai aja).

Read More......

Akhirnya..., Kuraih Juga Gelar Sarjana

Perjuangan yang panjang, terjal dan berliku menjadi warna-warni tak terlupakan sepanjang perjalanan kuliahku. Beban dan tanggung jawab itu semakin berat tatkala aku harus menyelesaikan apa yang telah aku mulai, sebuah penelitian untuk mendapatkan gelar kesarjanaan. Diawali dengan semangat dan bantuan pembimbing yang sangat berarti, aku berhasil mendapatkan bantuan beasiswa untuk penelitian, I-MHER Project.


Kisah selanjutnya terus kujalani, pengambilan sampel di tambak udang Bengkalis, lalu isolasi bakteri di laboratorium terpadu Ilmu Kelautan Faperika Unri, dilanjutkan perjalanan panjang di Biotech Center, tepatnya di laboratorium Teknologi Gen untuk menghetahui spesies bakteri yang aku isolasi. Sebulan di sana, bukanlah hal mudah, beberapa kali gagal dan ujicoba lagi, pada akhirnya aku berhasil juga.

Setelah sekian lama bertungkus lumus menyelesaiakn skripsi, menyempatkan waktu sambil bekerja, akhirnya aku berhasil melewati masa-masa yang paling menentukan. Aku berhasil ujian sarjana dan mendapatkan nilai A (dengan nilai 82,4) pada tanggal 29 November 2008. Itu merupakan hadiah untuk akhir tahun menyambut tahun baru Islam dan masehi bagiku.

Meski demikian, keberhasilanku ini bukan sebuah akhir, namun justru baru awalnya saja. Bagiku, liku-liku di depanku lebih panjang dan runyam. Meski demikian, ini harus aku syukuri, karena paling tidak, jenjang pendidikan ku di S1 ini adalah sdikit bekal untuk menapaki dunia sesungguhnya.

Read More......